Husni Merza Buka Konferensi Kerja II PGRI Kabupaten Siak Masa Bakti 2020-2025

Pendidikan, Siak2,570 views

SIAK, PUBLIKNEWS.COM – Wakil Bupati Siak Husni Merza buka konferensi kerja II PGRI Kabupaten Siak dengan tema Kita perbuat perlindungan dan disiplin guru menuju Kabupaten Siak yang maju dinamis dan bermartabat, di Gedung Tengku Mahratu, Siak Sri Indrapura, Rabu (28/9/2022).

Acara tersebut dihadiri Wakil Bupati Siak Husni Merza, Kadis pendidikan dan Kebuadayaan, wakil Ketua PGRI Kabupaten Siak, wakil Ketua PGRI Provinsi Riau, KUA Kabupaten Siak, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Riau dan perwakilan anggota PGRI di Kabupaten Siak.

Dalam acara tersebut, dilantik pengurus Dewan Kehormatan Guru Indonesia Lembaga Konsultasi Badan Hukum dan badan khusus perempuan PGRI Kabupaten Siak oleh Ketua PGRI Kabupaten Siak.

Dalam sambutanya Wakil ketua PGRI Provinsi Riau Arden Simeru mengucapkan selamat atas pelantikan pengurus Dewan kehormatan guru Indonesia LKBH.

“Kami mengucapkan selamat atas dilantiknya Pengurus Dewan Kehormatan Guru Indonesia Lembaga Konsultasi Badan Hukum dan badan khusus perempuan, semoga dapat menjalankan tugasnya dengan baik,” ujarnya.

Setelah pelantikan tersebut dilanjutkan konferensi kerja II PGRI Kabupaten Siak Masa Bakti 2020-2025 yang dibuka langsung oleh Wakil Bupati Siak Husni Merza.

Dalam sambutanya saat membuka konferensi kerja II PGRI Kabupaten Siak Wakil Bupati Siak Husni Merza mengatakan, bahwa saat ini angka rata-rata usia tamat sekolah di Kabupaten Siak adalah satu SMA.

“Kami berkomitmen bagaimana supaya pendidikan di Kabupaten Siak ini terus mengalami perubahan ke arah yang baik, di Kabupaten Siak saat ini usia tamat sekolah rata-rata kelas satu SMA, dari yang semula usia tamat sekolah 1 SMP, jadi kami hanya mampu menaikkan dua tingkat saja,” jelas Husni.

Lanjutnya ia berharap guru-guru di Kabupaten Siak dapat membantu meningkatkan pendidikan bagi anak-anak dan jumlah anak putus sekolah di Kabupaten Siak dapat berkurang.

Laporan: Sary
Editor: Koko Haryadi

[ays_poll id=1]

Lihat Berita dan Artikel Terbaru Publik News Lainnya di Google News


Redaksi Publik News menerima kiriman berita, rilis pers dan opini. Kirim ke: mediapubliknewscom@gmail.com atau WhatsApp: 0852 7213 4500

Komentar