Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono, Lepas CJH Bojonegoro

SURABAYA, PUBLIKNEWS.COM – Pelepasan pemberangkatan 9 Bus calon jamaah haji dari Gedung Musdalifah Asrama Haji Embarkasi Surabaya Jl. Manyar Kertoadi No. 6 kloter 1 (satu) asal Kabupaten Bojonegoro oleh Adhy Karyono selaku Pj Gubernur Jatim didampingi Dr. H. Arshod Hidayat, MA Direktur Bina Haji Kemenagri dengan pengawalan Satlantas Polrestabes Surabaya jam 23.50 WIB. Sabtu (11/5/2024).

Direktur Bina Haji Kemenagri Dr. H. Arshod Hidayat, MA dalam sambutanya menyampaikan bahwa pemerintah di tahun 2024 sudah mempersiapkan pelaksanaan Haji sejak awal tahun dan masih mengangkat tema Haji Ramah Lansia.

“Up date Visa sudah terpenuhi semua.
Dan terkait akomodasi di tanah suci sudah dipastikan dalam kondisi siap. Pemerintah masih mengangkat tema Haji Ramah Lansia. Karena masih banyak lansia yang diberangkatkan untuk ibadah Haji tahun ini,” kata Arshod.

Kemudian itu Arshod Hidayat juga menekankan agar pemberangkatan jamaah Haji lansia tidak boleh lebih dari 30 menit.

“Terkait keberangkatan untuk jamaah haji lansia tidak boleh sampai 30 menit. Berikan kemudahan dan prioritas dalam pelaksanaan ibadah Haji. Agar Jamaah haji tidak melakukan aktifitas yang tidak ada hubungannya dengan ibadah Haji,” tambahnya.

Arshod Hidayat juga berpesan agar selalu bisa menjaga nama baik bangsa Indonesia.

“Tolong jaga nama baik bangsa Indonesia pada saat pelaksanaan ibadah Haji di Tanah Suci. Semoga Jamaah melaksanakan Haji saat ini menjadi Haji yang mabrur,” harapnya.

Adhy Karyono selaku Pj Gubernur Jatim menyampaikan, bahwa seluruh persiapan akomodasi di tanah suci sudah dipersiapkan oleh pemerintah dan semoga semua proses administrasi Jamaah haji tidak ada yang kurang.

“Kami ingin Jamaah Haji Jawa Timur sebagai Jamaah haji terbaik di Indonesia. Semoga semua tahapan ibadah Haji bisa diselesaikan oleh Jamaah Haji dan dimudahkan semuanya,” tutup Ady Karsono.

 

Laporan: M Sholikin
Editor: Koko Haryadi

[ays_poll id=1]

Lihat Berita dan Artikel Terbaru Publik News Lainnya di Google News


Redaksi Publik News menerima kiriman berita, rilis pers dan opini. Kirim ke: mediapubliknewscom@gmail.com atau WhatsApp: 0852 7213 4500

Komentar