Polairud Polres Siak Bantu Lansia Sakit Saat Patroli Sampaikan Pesan Pemilu Damai

Hukrim, Siak65 views

SIAK, PUBLIKNEWS.COM – Dalam patroli perairan yang dilaksanakan oleh Satuan Polisi Airud Polres Siak, Bripka Dedy Hendrawan yang merupakan salah satu personelnya terlihat membantu seorang lansia yang ingin menaiki kapal perairan di pelabuhan Mengkapan,Tanjung Buton, Kabupaten Siak, Senin (22/01/2024).

Bripka Dedi Hendrawan mengungkapkan bahwa patroli perairan bukanlah kegiatan asing lagi, karna ini merupakan kegiatan rutin bagi personel sat polairud Polres Siak.

“Saat kami melakukan patroli dan melakukan pemeriksaan terhadap kapal kapal yang akan mau berlayar, kami melihat lansia menggunakan kursi roda ingin menaiki kapal, dan kami respon memberikan bantuan,” ungkap Dedi Hendrawan.

Ia lanjut menjelaskan, patroli kali ini ia bersama rekan-rekannya yang lain melakukan giat binaan masyarakat kepada ABK Kapal agar selalu mengutamakan keselamatan saat beraktifitas di atas kapal, serta memberitahukan kepada petugas apabila ada kejadian yang menonjol di perairan.

Saat melakukan pemerikasaan dan pengecekan kedalam kapal penumpang, Bripka Dedi Hendrawan tidak lupa menyambangi semua penumpang yang ada, dan menanyakan keadaan kesehatan, fasilitas keamanan, serta pelayanan lain yang di dapat oleh penumpang.

“Kami berusaha meminimalisir kemungkinan apabila ada kejadian selama perjalanan kepada semua penumpang, kami akan selalu mengecek peralatan keamanan bagi penumpang, seperti rompi pelampung, ampar pemadam kebakaran dan lain-lain,” jelasnya lagi.

Bripka Dedy Hendrawan tidak lupa juga memberikan sosialisasi pemilu damai tahun 2024 kepada seluruh penumpang yang ada dikapal saat itu.

“Disela-sela tugas rutin ini, kami juga menghimbau kepada masyarakat, mengingatkan masyarakat karna pesta demokrasi yakni pemilu damai 2024 sebentar lagi dilaksanakan, diharapkan masyarakat bisa menggunakan hak pilih nya secara bijak dan di upayakan semua masyarakat jangan ada yang golput,” tambah Bripka Dedy.

Ia juga menghimbau masyarakat agar selalu menjaga situasi Kamtibmas jelang pemilu, da jangan mudah terpancing dan terhasut terhadap isu atau berita hoaks yang tersebar secara langsung maupun di media sosial.

 

Laporan : Sary

Editor : Koko Haryadi



Lihat Berita dan Artikel Terbaru Publik News Lainnya di Google News


Redaksi Publik News menerima kiriman berita, rilis pers dan opini. Kirim ke: mediapubliknewscom@gmail.com atau WhatsApp: 0852 7213 4500

Komentar