SIAK, (Publiknews.com) – Forum pertemuan antara Pemkab Siak dengan rekanan dan sejumlah tokoh masyarakat terkait kisruhnya pemugaran Istana Peraduan hingga saat ini belum membuahkan hasil kata mufakat. Sehingga, sebagian tokoh mengharap akan dilakukan kembali dengan melibatkan Bupati.
Dalam forum yang sudah diagendakan oleh Pemkab Siak, Bupati Siak Alfedri tidak bisa hadir dan diwakilkan oleh Sekda Siak T Said Hamzah dan didampingi Kadis Pariwisata Fauzi Asni. Bukan itu saja, beberapa penanggung jawab terkait Pemugaran Istana Peraduanpun tak hadir ditengah rapat itu. Ketidak hadiran orang nomor satu di Siak itu, membuat beberapa tokoh berasumsi bahwa konflik Restorasi Pemugaran Istana Kesultanan Siak dianggap masalah sepele.
“Kami kecewa karena Bupati Alfedri tak hadir pada pertemuan hari ini. Seolah kisruh Pemugaran Istana Peraduan Siak masalah dianggap sepele. Kami berharap, agar pertemuan selanjutnya diagendakan dengan menghadirkan Bupati Siak dan seluruh yang terlibat langsung dalam kegitan Pemugaran tersebut,” kata Andi Usman Yem tokoh muda Siak kepada Publiknews.com Rabu, (27/3/2019) usai pertemuan di ruang rapat Pucuk Rebung Kantor Bupati Siak.
Saat pertemuan itu berlangsung, Andi sempat beradu argumen dengan pihak TACB Irham Temas. Persoalan dugaan kayu yang dianggap tidak sesuai dengan ketentuan Cagar Budaya itu, kata Temas sudah ditukar kembali.
Lihat Berita dan Artikel Terbaru Publik News Lainnya di Google News
Redaksi Publik News menerima kiriman berita, rilis pers dan opini. Kirim ke: mediapubliknewscom@gmail.com atau WhatsApp: 0852 7213 4500
Komentar