Pastikan Pemahaman Proses Pemilu, KPU Siak Gelar Bimtek Untuk PPS di Setiap Kecamatan

Politik, Siak149 views

SIAK, PUBLIKNEWS.COM – Persiapan pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 untuk panitia pelaksana pemilihan umum, kini telah sampai di tahap pelaksanaan Bimbingan Teknis (Bimtek) kepada Panitia Pemungutan Suara (PPS) di setiap Kecamatan secara serentak pada Selasa (23/1/2024).

Bimtek tersebut dilakukan supaya PPS setiap desa/kelurahan dapat menyampaikan dan mesosialisaikan kepada Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) pada saat pelaksanaan Bimtek KPPS mulai tanggal 26,27 atau 28.

Untuk di Kecamatan Siak, Pelaksanaan Bimtek dilakukan di Kantor Kecamatan Siak dengan dihadiri Camat, Komisioner KPU Siak Oktaviyanus, PPK yang memeberikan materi serta memeberikan pengarahan terkait pelaksanaan Pemilu, yang diikuti seluruh PPS sebanyak 24 peserta.

Di Kecamatan Mempura, Bimtek dilakukan di Aula Kantor Camat Mempura, dilakukan dengan sistem diskusi sehingga seluruh peserta dapat bertanya dan berpendapat, dengan narasumber PPK Kecamatan. Sama seperti di Kecamatan Siak, jumlah peserta PPS Sebanyak 24 dari 8 desa.

Sekretaris KPU Kabuapaten Siak Oktaviyanus mengatakan, bahwa pelaksanaan bimtek sangat penting untuk memastikan seluruh KPPS nantinya dapat memahami jalannya Pemilu.

“Agenda besar kita hari ini adalah memahami dan berusaha agar teman KPPS kita memahami mekanisme Pemilu nanti, mulai dari proses pemilihan sampai pungut hitung,” ucap Oktaviyanus, saat meninjau paksaan bimtek di Kecamatan Mempura, Selasa (24/1/2024).

Ia juga mengatakan, bahwa seluruh PPS akan bertanggung jawab untuk memastikan seluruh KPPS memahami seluruh proses pelaksanaan pemilu.

“Pelantikan KPPS akan dilaksanakan tanggal 25 Januari, setelah pelantikan akan dilakukan Bimtek, ini menjadi tugas PPS untuk menyampaikan kepada mereka terkait Pemungutan suara dan tugas-tugas setiap TPS, oleh karena itu Kami harapkan seluruhnya untuk memahami dan mengikuti Bimbingan dengan baik,” jelasnya.

Oktaviyanus juga berpesan kepada seluruh PPS peserta Bimtek agar bisa mengikuti proses dengan baik, dan berharap pelantikan dan Bimtek untuk KPPS nanti dapat berjalan dengan lancar.

“Kita berharap semuanya bisa paham, sehingga proses pastikan dan Bimtek bisa berjalan dengan baik, saya juga berharap apapun yang terjadi nanti semangat kita tetap sama untuk menjalankan kewajiban kita dan mensukseskan Pemilu 2024,” harapnya.

Dilakukan secara serentak di setiap Kecamatan yang ada di Kabupaten Siak, seluruh Komisioner KPU juga bertugas memonitoring setiap pelaksanaan Bimtek di setiap Kecamatan.

 

 

 

Laporan : Sary

Editor : Koko Haryadi 

 



Lihat Berita dan Artikel Terbaru Publik News Lainnya di Google News


Redaksi Publik News menerima kiriman berita, rilis pers dan opini. Kirim ke: mediapubliknewscom@gmail.com atau WhatsApp: 0852 7213 4500

Komentar