HUT IKSPI Kera Sakti Ke 40 Berlangsung Meriah

Siak3,435 views

SIAK, PUBLIKNEWS.com – Perguruan Ikatan Keluarga Silat Putra Indonesia (IKSPI) Kera Sakti menggelar HUT yang ke 40 diadakan di Lapangan Mapolsek Bungaraya Kabupaten Siak, Riau pada Sabtu (18/1/2020) malam.

Acara tersebut dimeriahkan oleh Hadroh Ponpes Al Muttaqien kampung Jati Baru, Kecamatan Bungaraya. Hadir juga dalam acara tersebut Bupati Siak H Alfedri, Kapolres Siak Doddy F Sanjaya, Camat Bungaraya Amin Soimin, Ketua Cabang Perguruan IKSPI Kera Sakti Siak Tarsono, Ketua Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (IPSI) Siak Irwan Priyatna, Ketua Pengurus Cabang (PC) NU Siak KH Toyib Firdaus dan Ketua Ansor Siak Agus Mudhofar.

HUT yang bertema IKS Bersholawat “Merajut Kebersamaan Dalam Kebhinekaan dan Bingkai NKRI” Berlangsung meriah. Pantauan di lapangan, sekitar 5000 masyarakat dari berbagai kalangan hadir pada acara itu.

Selain Hadroh, dalam acara tersebut juga ada lantunan-lantunan ayat Al Quran dan sholawat yang merdu, sehingga suasana menjadi sejuk dan bernuansa religi.

Ketua Panitia HUT IKS Kera Sakti, Nurhadi mengatakan kegiatan itu bisa terlaksana karena adanya partisipasi semua pihak sehingga acara berlangsung hingga akhir.

“Kegiatan ini dapat berjalan dengan baik antara Perguruan IKS PI Kera Sakti dengan jajaran Polsek Bungaraya yang telah sudi menyediakan tempat acara ini,” Katanya.

Tampak juga di lokasi berbagai perguruan silat yang ada di Kabupaten Siak yakni Perguruan Silat Setia Hati, Pagar Nusa, dan tamu undangan dari IKS Kera Sakti di luar daerah Siak.

Laporan : Wahyu
Editor : Afrijon

[ays_poll id=1]

Lihat Berita dan Artikel Terbaru Publik News Lainnya di Google News


Redaksi Publik News menerima kiriman berita, rilis pers dan opini. Kirim ke: mediapubliknewscom@gmail.com atau WhatsApp: 0852 7213 4500

Komentar