Sempena HUT Siak ke-24, Pemkab Gelar Gebyar Sholawat, Halaman Masjid Islamik Dibanjiri Ribuan Manusia

Infotorial, Siak284 views

SIAK, PUBLIKNEWS.COM – Dalam rangka memperingati HUT Siak ke-24, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Siak menggelar gebyar Sholawat bersama Ustadz Sayyid Zulfikar As-Syaibani yang digelar di Masjid Sultan Syarif Hasyim, Islamic Center Siak, Senin (9/10/2023) malam.

Dihadiri Bupati Siak Alfedri, Wakil Bupati Siak Husni Merza, Ketua DPRD Kabupaten Siak Indra Gunawan, unsur Forkopimda, Pimpinan OPD, Pimpinan PC NU Kabupaten Siak, Pimpinan Ponpes yang ada di Kabupaten Siak, Veve Zulfikar, Para santri dan masyarakat Kabupaten Siak.

Kegiatan Siak Bersholawat ini merupakan salah satu rangkaian perayaan HUT Siak ke-24 tahun 2023 yang jatuh pada tanggal 12 Oktober mendatang.

Sekitar ribuan masyarakat dan para santri Ponpes yang ada di beberapa Kecamatan di Kabupaten Siak beramai-ramai memeriahkan Sholawat akbar yang dipandu secara langsung oleh Ustad Sayyid Zulfikar As-Syaibani dan Veve Zulfikar tersebut.

Masyarakat tampak antusias mengikuti Sholawat akbar itu, terlihat ribuan orang duduk dan ikut mengumandangkan Sholawat bersama.

Dalam sambutannya Bupati Siak mengatakan, bahwa kegiatan itu merupakan salah satu rangkaian memperingati HUT Siak ke-24.

“Kegiatan Siak Bersholawat ini adalah salah satu rangkaian acara dalam menyambut HUT Kabupaten Siak ke-24, dengan bersholawat kita berharap agar Kabupaten Siak selalu dirahmati oleh Allah SWT,” kata Alfedri.

Bupati juga berharap, dengan bersholawat itu Kabupaten Siak selalu dilindungi dari segala bencana dan semakin berkembang dimasa depan.

“Kita juga berharap kegiatan bersholawat bersama agar Kabupaten Siak ini dapat terlindungi dari bencana dan dengan berkumpulnya kita di sini, dapat meningkatkan ukhuwah Islamiah kita sebagai umat muslim di Kabupaten Siak,”ungkapnya.

Bupati Alfedri juga mengatakan, kedepannya agar dapat lebih banyak lagi membangun Pondok Pesatren untuk menciptakan generasi yang sholeh dan sholeha.

“Dengan kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan ukhuwah islamiah yang semakin baik. Mudah-mudahan di Kabupaten Siak yang sudah berdiri sebanyak 48 Ponpes ini, kedepannya dapat ditambah lagi untuk menciptakan generasi anak-anak kita menjadi sholeh dan sholehah dan bertaqwa kepada Allah untuk mewujudkan cita-cita Kabupaten Siak yang cerdas dan cemerlang di masa depan,” harap Bupati Siak.

Dalam kegiatan tersebut juga ramai pedagang UMKM yang memenuhi area sekitar Masjid dengan menjual berbagai macam makanan dan minuman. Hal itu menjadi kesempatan para pelaku usaha untuk mendapat keuntungan dan meningkatkan perekonomian di Kabupaten Siak.

 

Laporan: Sary (Inf)
Editor: Koko Haryadi

[ays_poll id=1]

Lihat Berita dan Artikel Terbaru Publik News Lainnya di Google News


Redaksi Publik News menerima kiriman berita, rilis pers dan opini. Kirim ke: mediapubliknewscom@gmail.com atau WhatsApp: 0852 7213 4500

Komentar